Administrasi Negara, Administrasi Publik

UNSUR ADMINISTRASI



KEGIATAN

KERJASAMA

SEKELOMPOK
ORANG

TUJUAN
SARANA DAN PRASARANA

NEGARA VS PUBLIK

NEGARA
PUBLIK
Lembaga formal yang memiliki mandate (dengan asumsi bahwa mekanisme demokratis berlangsung) dari rakyat melalui cara-cara tertentu yang dapat dibenarkan oleh hukum yang berlaku untuk memenuhi kepantingan publik
Lembaga ataupun kegiatan yang berkaitan dengan kepentingan / kehidupan golongan sebagai sstu kesatuan dengan ciri, norma, semboyan, dan tata cara tersendiri




Administrasi Negara : Kegiatan yang dilakukan oleh Pemerintah (terutama eksekutif) dalam sebuah kerja sama  untuk memecahkan masalah-masalah kemasyarakatan dengan menggunakan sarana dan prasarana tertentu (diadaptasi dari, Nigro & Nigro, 1984)

Administrasi Publik : Kegiatan yang dilakukan oleh orang-orang yang mengorganisasikan sebagai publik secara kolektif dengan tugas dan kewajiban masing-masing untuk memecahkan masalah publik guna mencapai tujuan mereka bersama dengan menggunakan sarana dan prasarana tertentu (diadaptasi dari Caiden, 1982)

BATASAN KONSEP

Pertanyaan
  1. Apakah sesungguhnya ada yang disebut Teori Administrasi Negara / Publik?
  2. Jika ad, kapan suatu teori disebut Teori Administrasi Negara / Publik?
  3. Teori seperti apa yang berkembang dalam studi Administrasi Negara / Publik?
 
TEORI
Pandangan Orang Awam
1.        Teori adalah kesimpulan sementara atau hipotesis  tentang realitas yang belum dimengerti sepenuhnya.
2.        Teori adalah sesuatu yang berbeda dari realitas.
Pandangan Ilmuwan
1.        Teori adalah cara terpendek untuk menjelaskan berbagai fenomena (Charlesworth, 1982).
2.        Teori tidak menjelaskan seluruh dimensi dari realitas yang kompleks, tetapi cenderung mengambil beberapa karakteristik  pokoknya sesuai dengan kepentingan atau tujuan dari diciptakannya teori tersebut (Simon, dan Burstain,1985).
3.        Teori adalah jaringan ide yang menjelaskan hubungan antara dua variabel atau lebih (Joseph Easton, dalam Esman, 1972).
4.        Teori adalah unsur informasi ilmiah yang paling umum dan paling luas bidang cakupannya (Singarimbun dan Effendi, 1982)


KARAKTERISTIK TEORI
  1. Bersifat praktis
-        Memiliki unsur-unsur diagnotis (kenapa suatu situasi problematis tertentu terjadi?).
-        Instrumental (bagaimana mencapai tujuan?)
  1. Tidak bebas nilai
Setiap orang yang berteori  harus memiliki tanggungjawab moral terhadap teori dan buah pikiran yang diciptakan.
  1. Praxis
Teori dan praktek tidak mempunyai jarak, atau manjadi satu


0 komentar: